Pilihan Drone FPV yang Bisa Kamu Coba

Sebelum kamu memahami tentang drone FPV, ketahui dulu kedua kata itu terlebih dahulu. Drone merupakan sebuah pesawat tanpa awak atau yang sering disebut dengan pesawat UAV (Unmanned Aerial Vehicles). Sedangkan FPV merupakan singkatan dari First Person View.

Jadi, Drone FPV adalah sebuah pesawat tanpa awak yang diterbangkan dengan umpan video langsung yang dikirimkan dari kamera di drone ke sebuah monitor yang dioperasikan oleh seorang pilot. Layar monitor yang dimaksud adalah remote control sebagai alat penggerak drone.

Rekomendasi Drone FPV

Setelah itu, kini saatnya kamu ketahui bahwa fungsi drone saat ini sudah dapat digunakan sesuai dengan kebutuhanmu saat ini. Tak hanya untuk sekedar mengambil foto dan video, ternyata drone juga bisa digunakan untuk pemetaan, survey, dan masih banyak lagi.

Namun, sebelum kamu membeli sebuah pesawat tanpa awak lebih baik kamu ketahui terlebih dahulu tentang spesifikasinya. Untuk itu, di bawah ini telah kami sajikan beberapa rekomendasi drone terbaik dan paling canggih tahun ini!

1.  DJI Phantom Mavic Pro

DJI Phantom Mavic Pro ini sangat populer sebagai drone yang memiliki portabilitas dari desain lipatnya. Meski begitu, drone ini telah dilengkapi dengan kamera yang memiliki resolusi cukup tinggi, yakni mencapai 12,7 MP.

Selain itu, kamera ini juga mampu merekam video yang berkualitas hingga 4K dengan frame rate mencapai 30 fps serta klip full HD sampai 90 fps. Untuk durasi penerbangannnya sendiri, drone ini mampu bertahan di udara hingga 75 menit.

2.  DJI Spark

Selanjutnya terdapat dari perusahaan yang sama yakni DJI yang bernama DJI Spark. Drone ini memiliki ukuran yang sangat kecil tetapi memiliki kamera beresolusi 12 MP dengan kualitas 1080p serta frame rate mencapai 30 fps.

Apabila kamu merupakan seorang pilot pemula, drone ini menjadi salah satu pilihan yang paling tepat untuk kamu gunakan. DImana, drone ini memiliki keunggulan dengan proses pengoperasian yang cukup mudah.

3.  Parrot Bebop

Yang terakhir adalah Parrot Bebop yang merupakan salah satu drone yang murah namun memberikan kualitas kamera yang terjamin. Bahkan, drone ini juga dapat dioperasikan dengan smartphone. Dengan ukuran yang cukup mungil, drone ini sangat mudah untuk kamu bawa kemanapun.

Memiliki fitur fisheye, drone ini mampu mengambil gambar atau merekam video dengan jangkauan yang sangat luas. Belum lagi dengan adanya kamera yang beresolusi 14 MP dengan kualitas rekaman video mencapai 1080p dan frame rate 30 fps.

Jenis Drone

Setelah mengetahui secara singkat tentang spesifikasi drone yang telah kami berikan diatas, kini saatnya kamu mengetahui beberapa jenis drone untuk mencegah kesalahan kamu dalam menentukan drone yang ingin kamu gunakan. Tanpa berlama-lama, langsung saja kita bahas lebih dalam.

a) Single Rotor

Drone dengan single rotor ini dikenal dengan kemampuannya terbang yang lebih tinggi. Meski dalam satu posisi tanpa berputar, jumlah daya listrik yang dihasilkan tidak terlalu banyak. Single rotor ini sendiri beroperasi untuk menerbangkan pesawat tanpa awak.

b) Multi Rotor

Jenis yang satu ini merupakan pilihan yang sesuai dengan kebutuhanmu di bidang aerial photography dan surveillance. Dimana, multi rotor ini dapat bertahan di satu tempat dengan waktu yang cukup lama namun tetap dalam kondisi yang stabil.

Itulah tadi beberapa pilihan drone FPV terbaik dan paling canggih di tahun ini. Untuk meningkatkan pengetahuanmu tentang dunia drone, maka kamu bisa ikuti Terra Academy. Karena, disana telah berisi pilot drone profesional dan berbagai komunitas yang siap menambah wawasanmu tentang pesawat tanpa awak.

Untuk pertanyaan seputar kebutuhan drone Anda, silahkan hubungi kami melalui:
Email: info@terra-drone.co.id
WhatsApp: +62 812-8895-0573

Untuk informasi lebih lanjut:
Website: https://terra-drone.co.id
Online Store: https://store.terra-drone.co.id
Learning Hub: https://academy.terra-drone.co.id

Follow Media Sosial kami:
Facebook: www.facebook.com/terradroneid/
Instagram: www.instagram.com/terradrone_id/
LinkedIn: www.linkedin.com/company/terradroneid
YouTube Channel: www.youtube.com/terradroneid

Open chat
Butuh bantuan?
Hai! Ada yang bisa kami bantu?